Cerita Sore
Saat senja semburat oranye
Sejurus garis pantai merona
Terang bersiap pulang
Air membiru padu
Berduet syahdu dengan langit
Melantun melodi tuk tak tik
Berderap berdecak
Serunai camar meliuk pelan
Menyium bibir laut
Menarik gemericik riak
Harmoni tepian kaki-kaki
Melenggang, menari, menguntai
Dalam simponi semesta bermula
24 maret 08
0 Komentar:
Posting Komentar